Entri yang Diunggulkan

Kejuaraan Catur Asia U18 Mixed Doubles Team 2023

  Tim Indonesia Memimpin,  5 Kali Menang, 1 Seri   Tim catur Indonesia yang terdiri dari FM Aditya Bagus Arfan dan Laysa Latifah memim...

Rabu, 09 Juli 2008

Irene Bukukan Dua Angka Penuh


MIW Irene Kharisma Sukandar yang sudah meraih medali emas catur cepat putri untuk Jabar, mulai tancap gas pada babak keenam dan tujuh catur klasik putri dengan memukul kedua lawannya sehingga kini bertengger sendirian pada klasemen sementara Rabu (9/7) di Hotel Tarakan Plaza.

Pada babak keenam, Irene menundukkan Evi Lindiawati (DKI) dan pada babak ketujuh mengalahkan Chelsie Monica Sihite (Kaltim) sehingga sudah membukukan 6 angka. Irene unggul setengah angka dari Dewi Andhiani Anastasia Citra (Kaltim) dan Kadek Iin Dwijayanti (Bali).

Pada babak ketujuh Citra mengalahkan Desi Rachmawati (Banten) sedang Kadek menaklukkan Ina Titik (Jatim). Sementara Citra dan Kadek keduanya bertemu pada babak keenam dengan hasil remis. Irene akan berhadapan lawan Kadek pada babak kedelapan Rabu (9/7) malam.

Di bagian putra persaingan masih sengit walau kini tinggal tiga pemain yang membukukan angka yang sama 5,5 VP dan bertengger di puncak klasemen sementara. Mereka adalah GM Susanto Megaranto (Jabar), MN Yohanes Simbolon (Sumut) dan MI Nasib Ginting (Kaltim).

Pada babak keenam dan ketujuh ketiga pemain sama menambah satu setengah angka. Susanto menang dari MF Andrean Susilodinata (DKI) dan remis dengan MI Irwanto Sadikin (Kaltim). Yohanes menang atas MI Tirta Chandra Purnama (DKI) dan remis GM Ardiansyah (Jateng). Nasib remis lawan Ardiansyah dan menang atas Gusti Fred Firmansyah (Kalbar).

Babak delapan Susanto berjumpa Nasib, sedang Yohanes bertemu MF Kasmiran (Sumsel) yang pada babak pertama sempat memberi WO atas perintah tim manajernya dan mampu mengejar ketinggalannya. Pada babak keenam dan tujuh Kasmiran menaklukkan dua pecatur Jabar MF Awam Wahono dan MF Anjas Novita sehingga kini sudah membukukan 5 VP.

Kelompok putra diikuti 44 pemain dan kelompok putri diikuti 38 pemain. Pertandingan akan berlangsung 9 babak sistem Swiss hingga 10 Juli 2008. Tersedia dua medali emas PON XVII untuk nomor ini.

Kristianus Liem
Humas PB Percasi

Teks foto: Irene sendirian memimpin klasemen sementara setelah menundukkan Chelsie Monica Sihite (Kaltim) pada babak ketujuh. (Foto oleh Kristianus Liem)

2 komentar:

Unknown mengatakan...

Boss klo ngutip berita dari website orang tolong ditulis narasumbernya donk ....
thxx

Kristianus Liem mengatakan...

Boss "Inilah", ente baca yang bener dong, semua tulisan di sini asli karya pribadi. Mosok baca aja salah, gimana sih? Di mana kutipan yang diambil? Ambil sumber yang mana? Coba sebutkan kalau bisa? Kalau beri komentar yg jelas dong?