Entri yang Diunggulkan

Kejuaraan Catur Asia U18 Mixed Doubles Team 2023

  Tim Indonesia Memimpin,  5 Kali Menang, 1 Seri   Tim catur Indonesia yang terdiri dari FM Aditya Bagus Arfan dan Laysa Latifah memim...

Sabtu, 21 September 2013

World Junior Chess Championship 2013

Luthfi Remis Lagi, Norma IM-nya Aman

Di bagian putra, Muhammad Luthfi Ali (2277) kembali menahan remis IM Zurab Javakhadze (2457) dari Georgia pada langkah ke-48 pembukaan Inggris. Hasil itu membuat Luthfi kini membukukan 5 poin dan berada di peringkat 19 dari 118 peserta yang datang dari 52 negara. Ranking putra selengkapnya dapat dilihat di http://wjcc2013.tsf.org.tr/en/component/turnuva/?task=fileview&kid=14
Muhammad Luthfi Ali (kiri) vs IM Zurab Javakhadze dari
Georgia pada babak kedelapan (Foto oleh Kristianus Liem)

Dengan 5 poin yang dikumpulkan Luthfi maka Norma IM pertamanya sudah aman di tangan, apalagi lawan Luthfi pada babak terakhir Mykola Bortnyk dari Ukraina juga memiliki rating tinggi, yaitu 2417. Artinya rata-rata jumlah rating sembilan lawan Luthfi adalah 2462 poin.

Menurut peraturan gelar FIDE terbaru efektif pada 1 Juli 2013, dengan rata-rata rating lawan antara 2450-2492 dalam sembilan babak maka seorang pecatur berhak mendapatkan Norma IM jika mengumpulkan 4,5 poin. Sementara dari delapan babak saja Luthfi sudah meraih 5 poin, jadi walaupun kalah di babak sembilan, Luthfi sudah mengamankan Norma IM-nya! Ini adalah Norma IM pertama Luthfi.

Untuk dapat menyandang gelar IM Luthfi harus mencari dua kali lagi Norma IM, atau totalnya harus sebanyak 27 babak. Tapi di Kocaeli ini Luthfi masih mungkin mendapatkan Norma IM sebanyak 13 babak.

Sementara IM Farid Firman Syah (2433) kembali cuma mampu bermain remis melawan FM Aljosa Tomazini (2251) dari Slovenia, yang terjadi setelah bertarung 57 langkah pertahanan Hindia Nimzo. Farid baru mencetak 4 poin.


IM Zurab Javakhadze (2457) - Muhammad Luthfi Ali (2277)
Pembukaan Inggris [D79]
Kocaeli (8.16), 21.09.2013

1.c4 Kf6 2.Kc3 g6 3.g3 Gg7 4.Gg2 0–0 5.Kf3 c6 6.d4 d5 7.cxd5 cxd5 8.0–0 Ke4 9.Mb3 Kc6 10.Bd1 Kxc3 11.bxc3 Ka5 12.Mb4 b6 13.Kd2 Ga6 14.e4 e6 15.exd5 exd5 16.Kf1 Kc4 17.Ke3 Kxe3 18.Gxe3 Be8 19.a4 Gf8 20.Mb2 Gc4 21.Gf1 Mc7 22.Gf4 Mc6 23.a5 b5 24.a6 Be6 25.Ba5 Bae8 26.Ge3 Bb8 27.Bb1 Gxf1 28.Rxf1 b4 29.Mb3 Bb5 30.Ba4 Mc8 31.cxb4 Bxa6 32.Bc1 Mb7 33.Bxa6 Mxa6 34.Md3 Mb7 35.Gf4 Bxb4 36.Bc7 Mb6 37.Bc8 Me6 38.Ba8 Mh3+ 39.Rg1 Bc4 [Lihat diagram] 40.Ma3 Bc8 41.Mxa7 Bxa8 42.Mxa8 Me6 43.Gh6 Me1+ 44.Rg2 Me4+ 45.f3 Mc2+ 46.Rh3 Mf5+ 47.Rg2 Mc2+ 48.Rh3 ½–½

Tidak ada komentar: