Entri yang Diunggulkan

Kejuaraan Catur Asia U18 Mixed Doubles Team 2023

  Tim Indonesia Memimpin,  5 Kali Menang, 1 Seri   Tim catur Indonesia yang terdiri dari FM Aditya Bagus Arfan dan Laysa Latifah memim...

Jumat, 20 April 2012

JAPFA Chess Festival Ditutup Waketum Percasi Vickner Sinaga


Burtasova Juara, tapi Medina Bintangnya!

Akhirnya GMW Anna Burtasova (Rusia) tak terbendung menjadi juara setelah pada hari keenam JAPFA Chess Festival, Jumat (20/4), berhasil membalas kekalahannya pada Chelsie Monica di putaran sebelumnya. Kemenangan itu membuat Medina yang juga berhasil menundukkan GMW Anastasia Gutsko (Ukraina) tak mampu mengejar angka yang dikumpulkan Burtasova, yaitu 6,5 angka.

Saya bersama Medina, piala dan hadiah kedua seribu lima ratus dolar AS!
Photo by Chelsie Monica Ignesias Sihite
Namun tak pelak lagi Medina Warda Aulia yang menjadi bintangnya. Bersaing dengan tiga GMW Eropa Timur yang jauh lebih senior, Medina tidak tampak canggung, ia ikut memimpin beberapa kali dan ikut berburu angka demi angka pada setiap babaknya. Enam poin yang dikumpulkannya jelas sangat terhormat. Memang kurang 1,5 poin dari persyaratan Norma GMW, tapi sang juaranya pun tak mampu mencapai angka tersebut. Ini menunjukkan bahwa memang tidak mudah untuk mendapatkan Norma GMW. Diperlukan tampil luar biasa sekali, seseorang mesti tampil extra ordinary, kalau meminjam istilah GM Utut Adianto.

Yemi Jelsen akhirnya juga berhasil memetik angka dari GMW Evgeniya Doluhanova (Armenia). Ini angka psikologis yang sangat penting buat Yemi karena lima babak sebelumnya menghadapi GWM ia mendapat telur alias kalah semua. Walau menjadi juru kunci dengan 3 poin, ternyata rating Yemi bertambah 12,6 poin yang menunjukkan bahwa dia sudah bermain di atas standar permainannya selama ini!

Pertambahan rating yang luar biasa tentu saja dibuat Medina, yaitu 23,4 poin. Ini menunjukkan tidak sia-sia kita menggelar JAPFA WGM Tournament. Dua pecatur putri kita bertambah ratingnya secara significant sementara penurunan rating Chelsie sebesar 0,9 poin tidaklah terlalu berarti.

Pada pertandingan di nomor-nomor nasional, satu kejutan besar yang membanggakan adalah keluarnya Ummi Fisabililah sebagai juara di bagian Senior putri. Ummi Fisabililah (Jabar) yang merebut 7 poin baru berusia 12 tahun!

Hasil lengkap JAPFA WGM Tournament:

Babak 10 : Yemi Jelsen-GMW Evgeniya Doluhanova (Armenia) 0,5-0,5;  GMW Anna Burtasova (Rusia)-MIW Chelsie Monica Sihite 1-0; GMW Anastasia Gutsko (Ukraina)-MIW Medina Warda Aulia 0-1.

Klasemen Akhir: 1. GMW Anna Burtasova (Rusia) 6; 2. MIW Medina Warda Aulia 6; 3. GMW Evgeniya Doluhanova (Armenia) 5,5; 4-5. MIW Chelsie Monica Sihite, GMW Anastasia Gutsko (Ukraina) 4,5; 6. Yemi Jelsen 3 poin.

Tidak ada komentar: