Menpora Andi Mallarangeng Resmikan JAPFA Chess Festival 2011
Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng meresmikan turnamen catur terbuka terbesar Indonesia JAPFA Chess Festival di Kirana Ballroon Hotel Kartika Chandra, Jakarta, pada Senin (24/10). Acara juga dihadiri Wakil Ketua Umum KONI Pusat Sri Sudono Sumarto, Direktur JAPFA Comfeed Indonesia Tbk Ignatius Herry Wibowo, Ketua Humas JAPFA Comfeed Indonesia Tbk Artsanti Alif, Wakil Ketua Umum PB Percasi Utut Adianto dan pengurus PB Percasi lainnya.
Sekitar 600 peserta meramaikan pesta catur rakyat Indonesia itu yang meliputi sebelas kategori yang dipertandingkan dari yang paling kecil kelompok usia di bawah 10 tahun, hingga yang veteran di atas 55 tahun; dari yang profesional senior putra maupun putri, sampai yang amatir belum bergelar master nasional di kategori beregu antarperusahaan.
Tidak ketinggalan kategori internasional JAPFA Women Grandmaster yang mempertemukan tiga pecatur cantik undangan GMW Sopiko Guramishvili (Georgia), GMW Jana Krivec (Slovenia) dan GMW Anna Burtasova (Rusia), melawan tiga pecatur muda berbakat tuan rumah MIW Chelsie Monica Sihite, MFW Dewi AA Citra, dan MFW Medina Warda Aulia.
Puncak peresmian berupa dwitarung catur kilat 2 menit antara peserta internasional dengan rating tertinggi 2359 Sopiko Guramishvili vs Chelsie Monica Sihite (2100) yang mewakili tuan rumah. Hasilnya, Sopiko memberikan pelajaran berharga kepada Chelsie. “Kami memang ingin menimba pengalaman sebanyak mungkin dari peserta undangan yang memang lebih tinggi gelar maupun ratingnya,” tutur Menpora Andi Mallarangeng.
Teks foto:
Menpora Andi Mallarangeng menjalankan langkah pertama di meja Chelsie Monica Sihite vs Sopiko Guramishvili sebagai simbol peresmian JAPFA Chess Festival. (Photo by Kristianus Liem)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar